Pendaftaran Online Beasiswa Kemdikbud (Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi) - PENDAFTARAN MAHASISWA

Pendaftaran Online Beasiswa Kemdikbud (Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi)





Pada kesempatan yang berbahagia ini admin pendaftaranmahasiswa.web.id akan membagikan informasi beasiswa dari Kemdikbud yaitu beasiswa unggulan masyarakat berprestasi. Dengan harapan semoga informasi ini dapat membantu Anda yang sedang mencari informasi beasiswa.





Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi


Program Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi merupakan beasiswa Unggulan dalam negeri dan luar negeri yang merupakan upaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia baik bagi guru, pegiat sosial, seniman, siswa/mahasiswa berprestasi dan atlet peraih medali olimpiade Internasional, Juara tingkat nasional dan internasional bidang sains, teknologi, seni budaya, dan olah raga, guru berprestasi dalam berbagai bidang, pegawai/karyawan yang berprestasi dan mendapatkan persetujuan dan direkomendasikan oleh atasannya, serta pegiat sosial.


Prioritas utama program Beasiswa Unggulan diperuntukan bagi mahasiswa untuk melanjutkan studi pada jenjang pendidikan Sarjana (S1), Magister (S2), dan atau Doktor (S3) pada perguruan tinggi minimum terakreditasi B dan program studi terakreditasi A.  



Syarat-Syarat Pendaftaran

Persyaratan Jenjang S1


1.      Berusia Maksimal 22 Tahun dengan status Mahasiswa Baru/On-Going maksimal semester
2.      Program Studi dengan Akreditasi  A dan Perguruan Tinggi minimal terakreditasi B.
3.      Nilai tujuan dalam negeri : 1). Nilai rata - rata rapot pendaftar baru minimal 8.0 (Sekolah Negeri atau Swasta). 2). IPS pendaftar On-Going minimal 3.00 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.25 (Perguruan Tinggi Swasta)
4.   Nilai tujuan luar negeri : 1). Nilai rata - rata UN pendaftar baru minimal 8.5 (Sekolah Negeri atau Swasta). 2). IPS pendaftar On-Going minimal 3.25 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.50 (Perguruan Tinggi Swasta)
5.    Untuk tujuan dalam negeri  memiliki Kemampuan Bahasa  dengan nilai TOEFL minimal 450 atau IELTS 5.0
6.     Untuk tujuan luar negeri memiliki Kemampuan Bahasa  dengan nilai  TOEFL minimal 500 atau IELTS 5.5
7. Melengkapi kelengkapan berkas :1). Surat penerimaan di perguruan tinggi (LoA Unconditional); 2). Ijazah dan Transkrip nilai pendidikan terakhir; 3) Kartu Tanda Mahasiswa dan Kartu Hasil Studi bagi mahasiswa On-Going; 4) File proposal rencana studi (alasan mengambil prodi yang dipilih dan rencana tugas akhir); 5) KK/KTP/Passport; 6) Surat rekomendasi dari institusi terkait (Perguruan Tinggi asal atau tujuan).


Persyaratan Jenjang S2


1.  Berusia Maksimal 32 Tahun, dengan Status Mahasiswa Baru/On-Going maksimal semester 3.
2.  Program Studi dengan Akreditasi  A, dann Perguruan Tinggi minimal terakreditasi B.
3.  Nilai tujuan dalam negeri : 1) IPK pendaftar Baru minimal 3.00 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.25 (Perguruan Tinggi Swasta), 2) IPS pendaftar On-Going minimal 3.00 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.25 (Perguruan Tinggi Swasta)
4.      Nilai tujuan luar negeri : 1) IPK pendaftar Baru minimal 3.25 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.50 (Perguruan Tinggi Swasta), 2) IPS pendaftar On-Going minimal 3.25 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.50 (Perguruan Tinggi Swasta)
5.      Untuk tujuan dalam negeri  memiliki Kemampuan Bahasa dengan nilai TOEFL minimal 450 atau IELTS 5.0
6.      Untuk tujuan luar negeri memiliki Kemampuan Bahasa  dengan nilai TOEFL minimal 500 atau IELTS 5.5
7.  Melampirkan Kelengkapan berkas: 1) Surat penerimaan di perguruan tinggi (LoA Unconditional); 2) Ijazah dan Transkrip nilai pendidikan terakhir; 3) Kartu Tanda Mahasiswa dan Kartu Hasil Studi bagi mahasiswa On-Going; 3) File proposal rencana studi (alasan mengambil prodi yang dipilih dan rencana tugas akhir); 4) KK/KTP/Passport; 5) Surat rekomendasi dari institusi terkait (Perguruan Tinggi asal atau tujuan).


Persyaratan Jenjang S3


1.  Berusia Maksimal 37 Tahun dengan Status Mahasiswa Baru/On-Going maksimal semester 3.
2.      Program Studi dengan Akreditasi  A, dan Perguruan Tinggi minimal terakreditasi B.
3.  Nilai tujuan dalam negeri : 1) IPK pendaftar Baru minimal 3.00 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.25 (Perguruan Tinggi Swasta), 2) IPS pendaftar On-Going minimal 3.00 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.25 (Perguruan Tinggi Swasta)
4.      Nilai tujuan luar negeri : 1) IPK pendaftar Baru minimal 3.25 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.50 (Perguruan Tinggi Swasta), 2) IPS pendaftar On-Going minimal 3.25 (Perguruan Tinggi Negeri) atau 3.50 (Perguruan Tinggi Swasta)
5.  Untuk tujuan dalam negeri  memiliki Kemampuan Bahasa dengan nilai TOEFL minimal 450 atau IELTS 5.0
6.    Untuk tujuan luar negeri  memiliki Kemampuan Bahasa  dengan nilai TOEFL minimal 500 atau IELTS 5.5
7. Melengkapi Kelengkapan berkas: 1) Surat penerimaan di perguruan tinggi (LoA Unconditional); 2) Ijazah dan Transkrip nilai pendidikan terakhir; 3) Kartu Tanda Mahasiswa dan Kartu Hasil Studi bagi mahasiswa On-Going; 4) File proposal rencana studi (alasan mengambil prodi yang dipilih dan rencana tugas akhir); 5) KK/KTP/Passport; 6) Surat rekomendasi dari institusi terkait (Perguruan Tinggi asal atau tujuan).


Bidang Kajian yang diselenggarakan secara reguler diprioritaskan


1.      Manajemen Pendidikan
2.      Kurikulum dan Pedadogi
3.      Manajemen dan Kebijakan Pendidikan
4.      Perfilman
5.      Seni Pertunjukan
6.      Seni Musik
7.      Kebudayaan
8.      Perpustakaan
9.      Arkeologi (Permuseuman)
10. Teknologi Informasi,
11. Kebijakan Publik
12. Pariwisata
13. Industri Kreatif
14. Teknologi Pangan
15. MIPA
16. Serta bidang lain yang menjadi prioritas nasional.


Komponen Beasiswa Dalam Negeri


1.      Biaya Pendidikan
2.      Biaya Hidup
3.      Biaya Penelitian
4.      Biaya Buku
5.      Biaya Wisuda
6.      Biaya Asuransi


Komponen Beasiswa Luar Negeri


1.      Biaya Pendidikan
2.      Biaya Hidup
3.      Biaya Visa
4.      Biaya Penelitian
5.      Biaya Buku
6.      Biaya Tunjangan Kedatangan
7.      Biaya Asuransi
8.      Biaya Transport Tujuan Studi


Waktu Pendaftaran


Program Beasiswa Unggulan bagi Masyarakat Berprestasi dilaksanakan : 
Batch 1
1.      Pembukaan  : 6 Januari 2016
2.      Penutupan : 31 Mei 2016
3.      Pengumuman seleksi administrasi : 30 Juni 2016
4.      Pengumuman seleksi wawancara : Akan diberitahukan kemudian
Batch 2
1.      Pembukaan : 27 Juni 2016
2.      Penutupan : 31 Agustus 2016
3.      Pengumuman seleksi administrasi : 30 September 2016
4.      Pengumuman seleksi wawancara : Akan diberitahukan kemudian


Tata Cara Pendaftaran


Pendafatran dilakukan secara online dengan LOGIN DISINI


Tahapan Seleksi


Seleksi, dilaksanakan secara administrasi dan wawancara : 
1.      Seleksi administrasi Pendaftar yang telah mengajukan usulan beasiswa secara online dilakukan validasi dan verifikasi oleh Biro PKLN untuk dinyatakan lulus seleksi administrasi. Pada tahap ini adalah pendaftar yang berkasnya telah dinyatakan lengkap sesuai dengan ketentuan pendaftaran Beasiswa Unggulan. 
2.      Seleksi wawancara dan validasi Peserta yang lulus seleksi pendaftaran online akan mengikuti seleksi wawancara dan diwajibkan membawa seluruh data asli sesuai dengan data yang digunakan saat pendaftaran online. 


Pengumuman 

Pengumuman Hasil Seleksi yang lulus akan diumumkan email atau sms kepada masing - masing peserta. Bagi yang tidak lulus dapat melihat status kelulusannya pada akun masing - masing. 


Untuk informasi selanjutnya mengenai informasi Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi silahkan login di website resmi di  http://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/ atau datang langsung ke Sekretariat Program Beasiswa Unggulan, Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri. Sekretariat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Gedung C Lantai 6 Jl Jenderal Sudirman, Senayan - Jakarta, 10270



Itulah informasi Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi yang bisa admin bagikan, semoga informasi ini dapat dijadikan referensi buat kalian dalam mencari informasi beasiswa.

Admin turut mendoakan semoga kalian dapat menerima beasiswa Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi ini. Amin


Salam Sukses dari Admin, Semangat Anak Muda, Anak Muda Harapan Indonesia !!!

Subscribe to receive free email updates:

Pendaftaran "Pendaftaran Online Beasiswa Kemdikbud (Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi)"